Header Ads

Seo Services

Pelajar NU Kecamatan Peundeuy Kembali Bangkit Adakan Makesta dan Bentuk PAC


Tindak lanjut anggota ipnu ippnu daripada Makesta di PAC Singajaya, kini digelar di kecamatan Peundeuy yakni perbatasan Tasik dan Garut wilayah Selatan. Anggota yang telah mengikuti makesta selama dua hari itu diwajibkan untuk melaksanakan kaderisasi diwilayahnya masing-masing begitu hasil daripada rencana tindak lanjut di Makesta Singajaya. Selain itu kecamatan Peundeuy sendiri sudah lama vakum didalam berorganisasi IPNU IPPNU.

Makesta digelar di Gedung SMA Ma'arif Peundeuy dengan jumlah peserta hampir 300 orang bahkan melebihi targetan panitia yang awalnya hanya diperkirakan 200 peserta. Dalam pembukaan hadir beberapa tokoh keluarga besar NU dengan segenap lembaga dan banomnya, juga aparatur pemerintahan kecamatan Peundeuy yang dalam hal ini mendukung penuh generasi untuk berorganisasi khususnya di IPNU dan IPPNU. (27/01/18)

Peserta yang merupakan perwakilan dari setiap Desa dan sekolah / pesantren sangat antusias mengikuti kegiatan selama pengkaderan. Meski ada yang sakit dan kurang fit namun tidak mengurangi semangat mereka untuk berMakesta hingga tuntas. Ketua Kaderisasi IPNU Garut mengemukakan keaktifan peserta dinilai sangat baik dari segi keseriusan dalam menyimak materi maupun kritis dalam pertanyaan, "ada peserta yang sampai kritisnya menanyakan apa yang tidak mereka pahami" ujar rekan Andre.


Diakhiri dengan pembentukan kepengurusan Pimpinan Anak Cabang Kecamatan Peundeuy dengan terpilihnya ketua IPNU dan IPPNU sekaligus ditutup dengan pembacaan janji anggota oleh Ketua IPNU Garut, "Saya berharap kalian sebagai anggota IPNU dan IPPNU terbentuk menjadi generasi yang beriman, berilmu, berwawasan, berakhlak mulia serta bermanfaat bagi Agama, Bangsa, dan Negara, khususnya di Peundeuy lebih luas lagi bagi Garut dan Bumi Nusantara" pungkas rekan Ridwan.

Tidak ada komentar:


Diberdayakan oleh Blogger.